I’am Batch Kebumen
Perkenalkan kami dari komunitas Indonesia Memanggil (I’aM), kami adalah komunitas sosial yang memiliki kepedulian besar terhadap kemajuan pendidikan anak-anak Indonesia serta pembangunan masyarakat desa khususnya di daerah-daerah yang masih jauh dari akses dan fasilitas yang layak. Tujuan utama kegiatan kami adalah mencapai Pembangunan Berkelanjutan (SDG’s) dan program kami adalah sebagai berikut :
1. Education
Kegiatan ini berangkat dari metode kelas inspirasi, yaitu sharing session dari para profesional yg tujuannya adalah utk memotivasi adik-adik di Desa Gebang, Pesawaran Lampung agar semangat utk mau mengejar pendidikan setinggi mungkin dengan berani bermimpi besar. Salah satu alasan memilih desa ini sebagai lokasi kegiatan karena hasil data survei yang kita dapatkan dari Dusun Sembada Kebumen, bahwa warga desa disana masih sangat kurang aware terhadap pendidikan, dan rata-rata untuk mereka sekolah hanya cukup sampai bangku SMP-SMA. Dan dari ratusan lulusan sekolah MTS Sembada, tidak banyak yang berhasil melanjutkan pendidikan sampai ke jenjang perguruan tinggi.
2. Social Service di Sekolah
Kegiatan social service ini terbagi menjadi 2, yaitu social service bagi perkembangan pendidikan sekolah dan taman baca serta social service bagi lingkungan warga Dusun Sembada. Dan social service yang dilaksanakan di sekolah adalah :
– Pembagian beasiswa bagi 20 siswa/i berprestasi dan atau siswa/i yang kurang mampu.
– Pemberian lemari dan buku bacaan yang layak bagi siswa
– Pemberian Media AJar bagi Sekolah
3. Social service di lingkungan Masyarakat
– kegiatan Pemberdayaan masyarakat baik berupa sosialisasi dan sharing session mengenai :
1. “Tanggap Bencana Banjir” karena mayoritas penduduk adalah petani dan penambang pasir sehingga jika musim pengghujan rawan terjadi longsor.
2. “Parenting” karena di dusun sembada karena rata2 dari mereka orangtua adlah pekerja buruh maka mereka kurang pengawasan,
cara berbicara mereka dengan lawan yang lebih tua pun masih belum sopan.
Kami bermaksud untuk mengajukan permohonan bantuan donasi dikarenakan kami masih membutuhkan bantuan dana untuk pelaksanaan acara kami yang akan laksanakan pada :
Hari/tanggal : Jum’at – Minggu, 16-18 November 2018
Lokasi : Dusun Sembada Desa Karangrejo kec.Karanggayam kab.Kebumen
Bantuan berupa : Fresh money ataupun Produk bantuan lainnya
Bantuan berupa uang tunai bisa dikirimkan ke :
Rek. Bank BRI KCP Bintaro
No Rekening 0521-01-002981-53- 3
Atas Nama IndonesiaMemanggil