ABOUT US
BINUS TV dikembangkan untuk memberikan solusi bagi para pelajar dan mahasiswa yang memiliki kecintaan terhadap dunia broadcasting. Didukung dengan peralatan-peralatan berstandar tinggi dengan menggunakan teknologi High Definition, BINUS TV mempersiapkan anak-anak bangsa untuk mempersiapkan diri mereka menghadapi tantangan di masa depan.
Eksistensi dari BINUS TV bermula dari sebuah komunitas TV Club yang beranggotakan para mahasiswa BINUS University dengan kecintaan mereka terhadap dunia broadcasting. Sebagai sebuah televisi berbasis streaming, BINUS TV mengudara setiap hari selama hampir 12 jam sejak bulan Januari 2010. Sejak tahun 2011, BINUS TV memutuskan untuk menjadi sebuah media massa di bawah naungan Binus Media Group. BINUS TV bertujuan menyebarkan informasi dan meliput kegiatan-kegiatan yang dilakukan oleh semua unit baik di dalam maupun di luar lingkup Bina Nusantara Group. BINUS TV juga menjalankan fungsinya sebagai laboratorium praktikum bagi para mahasiswa jurusan Marketing Communication khususnya yang mengambil peminatan Broadcasting.
Seluruh program-program yang disiarkan BINUS TV murni merupakan kreasi para karyawan dan mahasiswa, beberapa pun didukung dengan mitra-mitra kerja yang kompeten, baik dengan sesama media massa maupun berbagai perusahaan. Karakteristik dari program-program tersebut disesuaikan dengan target audiens yang didominasi kawula muda, khususnya mahasiswa yang hidup dalam budaya menggunakan internet dan teknologi komunikasi. Berbagai genre mulai dari berita, bincang-bincang, film, musik, sampai kuliner dibahas dalam program-program acara di BINUS TV.
Dalam misinya, BINUS TV menghasilkan berbagai konten-konten berkualitas untuk memenuhi kebutuhan masyarakat, sekaligus memberdayakan sumber daya manusia yang berkualitas dan memiliki daya saing di bidang broadcasting. Segala hal positif diupayakan BINUS TV dalam mewujudkan visinya untuk menjadi televisi komunitas yang terdepan dalam memproduksi konten-konten berpendidikan dan secara berkelanjutan mengembangkan sumber daya manusia yang memiliki keahlian khusus dan dedikasi yang tinggi.
Ke depannya, BINUS TV akan terus menjadi sebuah media televisi komunitas yang mengutamakan dedikasi dan kemauan tinggi dalam menunjang komunikasi para audiens secara khusus dan masyarakat secara umum.
-
Will halo binus TV, perkenalkan saya Will Marcomm & Event dari Majalah Rolling Stone Indonesia, kalau boleh saya mau minta no kontak manager marcomm untuk membicarakan konten kerjasama.. i'm waiting for your reply. please call me at : +62 812 23456 872 | mail : will@rollingstone.co.id
-
Ika Selamat sore, sy Ika dari UPN Veteran Yogyakarta, kami berencana berkunjung ke Binus TV tgl 21 Februari 2017, apakah masih bisa? Kalau bisa, saya mengirim surat permohinan ijin kemana ya? Terima kasih..
-
Diah Selamat siang Binus TV Perkenalkan saya Diah dari Nusantara TV departemen Programming , boleh minta nomor kontak team programming untuk membicarakan konten kerjasama. Terima kasih, ditunggu kabarnya Diah 0819 3210 6022