Serunya Kompetisi Makan Cabai di Festival Kari Canberra
Sejumlah warga Canberra yang paling berani telah bersaing memperebutkan gelar lidah paling kebal di kota tersebut – karena berusaha menelan cabai pedas dengan tingkat kepedasan berjenjang yang merupakan bagian dari Festival Kari Dunia Canberra.
Perayaan kari, yang telah memasuki tahun ketiga, ini sudah sangat populer, dengan 40.000 pengunjung diperkirakan mendatangi acara ini pada akhir pekan lalu (9/7/2017).
Suhu udara ketika itu bisa jadi menembus angka 11 derajat celcius di pusat kota Canberra, tapi hawa panas benar-benar terasa dalam kompetisi, yang dengan cepat menjadi pusat perhatian utama bagi festival yang semakin popular, ini.
Salah satu peserta lomba, Tatsuya Kato, tidak gentar dengan rasa pedas cabai, tapi ia gagal masuk ke final.
“Awalnya saya pikir, itu tidak akan terlalu sulit, karena setiap hari saya pasti makan makanan pedas.”
“Dua cabai yang terakhir, rasanya luar biasa pedas.”
Para peserta lomba makan cabai ini disajikan beberapa jenis cabai terpedas di dunia, termasuk cabai Scorpion Trinidad yang ditakuti.
Aturan untuk perlombaan ini sederhana: Tidak minum, peserta harus menelan seluruh cabai dalam satu menit, dan tidak memuntahkannya.
Tapi penyelenggara Festival Kari, Deepak Raj Gupta, mengatakan, acara tersebut lebih dari sekedar mencari tahu siapa yang perutnya tahan dengan sengatan rasa pedas dan panas cabai.
“Ini adalah tahun ketiga penyelenggaraan perlombaan ini dan Anda melihat jumlah pengunjung acara ini terus bertambah setiap tahunnya,” katanya.
“Ini adalah cara terbaik untuk menghangatkan diri pada musim dingin di Canberra – sedikit kari panas yang membangkitkan semangat.
“Ini seperti festival multikultural mini, melibatkan dan menunjukkan multikulturalisme di Canberra, yang sangat luar biasa.”
Diterjemahkan 10/7/2017 oleh Iffah Nur Arifah dan simak beritanya dalam Bahasa Inggris disini.