ABC

ELL: Perbedaan Kata ‘Breath’ dan ‘Breathe’

Apakah anda tahu apa perbedaan antara kata ‘breath’ dan ‘breathe’? Bagaimana dengan ungkapan ‘don’t hold your breath’? simak penjelasan berikut ini untuk mengetahui lebih jauh perbedaannya!

Kata ‘breathe’ adalah bentuk kata kerja dan kata ini merujuk pada tindakan menghirup udara.

"Dolphins breathe air." (Lumba-lumba menghirup udara)

Kata ‘breath’ adalah bentuk kata benda. ‘Breath’ dapat merujuk pada makna udara yang anda hembuskan.

"His breath stinks."(Nafasnya bau)

Tindakan sekali menghirup udara atau menarik nafas disebut ‘breath’.

"She’s taking a breath." (Dia sedang menarik nafas)

Ungkapan ‘To hold your breath’ artinya berhenti bernafas untuk sesaat.

"They had to hold their breath during the swimming class."(Mereka berhenti bernafas selama kelas berenang)

Anda mungkin juga akan mendengar seseorang mengatakan ‘don’t hold your breath’ yang digunakan ketika kita berusaha untuk mengatakan sesuatu yang sepertinya kecil kemungkinan akan terjadi.

"The books won’t arrive on time. Don’t hold your breath."(Buku itu tidak akan tiba tepat waktu. Itu tidak akan terjadi)

Pelajaran Bahasa Inggris untuk percakapan sehari-hari dan tips lainnya dapat diikuti di  Learn English Facebook page.