Restorasi Organ Pipa Bersejarah Di Australia
Salah satu organ pipa tertua di Queensland yang terdapat di Gereja Anglican St Paul di Ipswich siap untuk digunakan kembali.
Organ buatan JW Walker ini dikirim dari Inggris pada tahun 1860, dan merupakan pipa organ pertama yang dipasang di Australia.
Namun setelah difungsikan selama 154 tahun terakhir, instrumen bersejarah ini tampaknya benar-benar perlu perbaikan.
"Kerusakan yang terjadi akibat waktu dan suhu dan semua hal ini telah berkontribusi pada banyak kerusakan pada organ dan sudah terjadi selama bertahun-tahun," kata ketua panitia perbaikan organ pipa, Grantley Chaplin.
"Ada beberapa tuts nada yang tidak berfungsi, ada juga tuts nada yang menghasilkan suara y ang tidak diharapkan dari waktu ke waktu jadi semua hal ini akan kita perbaiki,” katanya.
Simon Pierce dari Pipa Organ di Brisbane ditugaskan untuk memberikan nafas baru bagi organ tua ini.
Pierce mengawali keahliannya memperbaiki pipa organ sebagai pegawai magang di Walkers, perusahaan yang membuat pipa organ di gereja St Paul.
"Hal pertama yang saya perlu lakukan adalah intstrumen itu bisa kembali berfungsi ketika dihidupkan dan berhenti berbunyi jika dimatikan,”kata Pierce.
Tugas restorasi ini akan dimulai dua bulan mendatang dan diharapkan dapat diselesaikan dalam waktu dua tahun.
"Toko kami memiliki organ pipa yang masih tetap berfungsi sejak tahun 1860," cerita Pierce.
"Instrumen organ pipa buatan JW Walker ini sangat bagus, saya pernah memiliki pengalaman membersihkan instrument ini.”
"Salah satu masalah yang terdapat di Gereja St Paul adalah itu terletak di dekat lapangan markas kepolisian di Ipswich, jadi ada banyak jelaga dan debu di gereja itu yang berasal dari lapangan itu yang berada tepat di seberang jalan."
Dia mengatakan meski beberapa bagian organ akan tetap dipertahankan, unsur-unsur lain membutuhkan makeover modern.
"Ini masalah penilaian dan selera, tapi juga ini merupakan masalah pencampuran hal yang baru dengan yang lama, namun tetap berusaha menjaga keaslian organ pipa yang lama."
Program restorasi organ pipa pertama di Australia ini membutuhkan dana AUD$600.000 atau sekitar Rp6 miliar. Dana itu sepenuhnya berasal dari uang sumbangan warga Queensland yang dikumpulkan melalui kegiatan pengumpulan dana melalui pertunjukan opera.
Namun sebagian besar dana restorasi itu disumbang oleh Badan Amal Jane Haenke – yayasan yang didirikan untuk mengenang pencinta seni dari keluarga pemilik tambang terkenal di Ipswich.