BAHAYA ‘LOVE BOMING’, INI PENJELASAN DAN CIRI-CIRINYA

Smart Viewers, apakah kamu memiliki pasangan yang romantis, sayang, dan perhatian banget sama kamu? Namun, apakah kasih sayang yang diberikan oleh pasangan kamu terasa berlebihan? Jika iya, sepertinya kamu harus berhati-hati, karena bentuk perhatian yang berlebihan, bisa disebut juga dengan perilaku Love Bombing, loh!

Bagi kamu yang belum mengetahui Love Bombing. Di bawah ini BINUS TV akan menjelaskan secara singkat tentang Love Bombing.

Apa itu Love Bombing?

Istilah mengenai percintaan memang tidak ada habisnya ya, Smart Viewers! Salah satu istilah yang paling sering digunakan adalah Love Bombing. Love Bombing adalah bentuk pelecehan (abuse) psikologis dan emosional yang seseorang berikan secara berlebihan kepada kamu, sebagai upaya memanipulasi kamu untuk menjalin hubungan dengannya.

Biasanya, Love Bombing menciptakan perasaan euforia dan kebahagiaan awal yang luar biasa bagi pasangan yang menjadi targetnya.

Dalam tahap awal hubungan, Love Bomber akan terlihat sangat manis, penuh perhatian, dan penuh kasih sayang. Mereka mungkin akan memberikan perhatian yang sangat besar dan terus-menerus kepada pasangannya, sehingga pasangan merasa begitu istimewa dan diperlakukan dengan begitu baik.

Namun, dibalik sikap yang penuh perhatian dan kasih sayang, ada niat yang tidak sehat di balik Love Bomber. Pelaku mungkin memiliki motivasi yang tersembunyi, seperti mengendalikan dan memanipulasi pasangan atau menciptakan ketergantungan emosional pada dirinya. 

Nah, supaya Smart Viewers bisa waspada dengan Love Bomber, BINUS TV akan memberikan 5 ciri-ciri orang yang mempunyai perilaku Love Bombing.

Ciri-ciri Perilaku Love Bombing

Setelah mengetahui pengertian dari Love Bombing, selanjutnya kita akan membahas seperti apa ciri-ciri perilaku yang disebut Love Bombing. Cari tahu di bawah ini yuk, Smart Viewers!

1. Memberikan Berbagai Jenis Hadiah

Salah satu ciri-ciri umum dari perilaku Love Bombing adalah memberikan hadiah terus-menerus secara berlebihan misalnya, memberikan kamu karangan bunga, tas, dan hadiah lainnya di setiap minggunya. Biasanya, pasanganmu tidak mau menerima penolakan, sehingga kamu harus terus menerus menerima hadiah yang ia berikan.

Hal ini bertujuan untuk memanipulasi agar kamu merasa berhutang, sehingga Love Bomber akan lebih mudah untuk mengendalikan dan mengontrol kegiatan kamu. Tindakan ini juga sering seseorang lakukan sebagai sifat narsistik untuk menarik perhatian orang lain.

2. Sering Menghubungi

Perilaku selanjutnya yang termasuk Love Bombing adalah memiliki kebiasan untuk menghubungi pasangannya tanpa berhenti, baik melalui telepon,  video call, mengirim banyak pesan teks, hingga mengajak bertemu.Karena tujuan Love Bomber adalah mengendalikan dan memanipulasi emosimu, jadi jika suatu saat ia berhenti menghubungimu secara tiba-tiba, ini akan membuatmu bertanya-tanya mengapa dia berhenti menghubungimu.

3. Tidak Memiliki Batasan Privasi

Pada dasarnya, hubungan yang sehat tetap memerlukan dan menghargai batasan privasi yang dibuat oleh pasangan. Namun,  Love Bomber cenderung akan menolak dan tidak menyukai batasan tersebut. Mereka akan berusaha untuk terus memanipulasi dan mengontrol korbannya, sehingga korban tidak memiliki privasi sama sekali. 

Seperti tiba-tiba datang ke rumah, menjemputmu di kantor, menemuimu di tempat kamu janjian bertemu dengan teman-temanmu, mengikutimu kemanapun kamu pergi, dan semacamnya. Bisa jadi, ia juga akan banyak bertanya tentang apa yang kamu lakukan saat akhir pekan, kemana kamu mau pergi nanti malam, dan lain sebagainya.

4. Memberikan Pujian yang Berlebihan

Pelaku Love Bombing juga akan memuji atau mengungkapkan cintanya secara berlebihan. Ia mungkin suka memujimu bukan hanya secara fisik tapi juga sifat. Mengatakan kamu adalah pasangan  yang selama ini dicari, karena segala hal yang diinginkan ada pada dirimu. 

Pujian memang mampu meningkatkan ego kita, dan membuat kita merasa percaya diri dan bersemangat. Tapi kamu harus hati-hati, karena pelaku Love Bombing akan menggunakan cara ini untuk meluluhkan hatimu. Dengan cara ini pula, ia ingin membuatmu menjadi lebih terbuka padanya.

5. Membatasi Pasangan dari Orang Sekitar

Love Bomber juga akan membatasi kamu dari keluarga dan teman-teman sekitar, agar ia bisa memperkuat kendalinya atas kamu dan aktivitas yang kamu ikuti. Terkadang, ciri Love Bombing ini terlihat sangat jelas. Misalnya, ketika Love Bomber tidak mengizinkan kamu melakukan aktivitas tertentu, pergi ke tempat tertentu atau menghabiskan waktu bersama orang lain tanpa kehadiran Love Bomber. Namun, di lain waktu, ciri ini bisa bersifat lebih halus, seperti pelaku akan menjadi bad mood, gelisah, atau sedih setiap kali kamu mencoba melakukan sesuatu tanpa sang pelaku.

Smart Viewers, apa ada ciri-ciri pasangan kamu seperti yang disebutkan di atas? Jika ada, kamu harus selalu waspada ya! Karena, dampaknya juga bisa merusak psikologis kamu, yang mengakibatkan ketergantungan emosional yang berlebihan dan kamu bisa kehilangan jati diri kamu. Jadi, Smart Viewers harus selalu berhati-hati ya sebelum menjalin hubungan dengan orang lain.

Aprilya Nureka