Menikmati Sensasi Beef Pepper Rice Rumahan ala Pepper Lunch dibuat

Smart Viewers, kalau kamu suka menu makanan Beef Pepper Rice atau nasi daging sapi, pasti yang terlintas dikepala adalah Pepper Lunch, kan? Yup! Pepper Lunch yang merupakan restoran cepat saji asal Jepang ini memang terkenal dengan menu makanannya yang cukup mendunia, yaitu Beef Pepper Rice.

Beef Pepper Rice memang terasa sangat menggiurkan, terutama bagi penikmat daging sapi. Kombinasi nasi matang dengan campuran sliced beef dan berbagai saus serta bumbu-bumbu lainnya yang dimasak di dalam hot plate memang sebuah inovasi menu masakan baru yang jarang ditemukan. Terlebih menu ini yang disajikan di dalam hot plate, membuat makanan ini lebih nikmat, karena disantap dalam keadaan hangat yang lebih lama.

Selain lezat untuk dinikmati, Beef Pepper Rice memiliki nutrisi yang baik untuk tubuh. Kandungan karbohidrat dari nasi, protein dan lemak yang didapat dari daging, serta serat yang didapatkan dari berbagai kombinasi sayur-sayurannya.

Untuk menikmati Beef pepper Rice ini, ternyata kamu tidak perlu untuk pergi ke Pepper Lunch, loh! Menu Beef Pepper Rice ala Pepper Lunch dapat kamu buat sendiri di dapur rumahmu. Bahan-bahannyapun juga mudah ditemukan dan disesuaikan dengan selera kamu.

Untuk mengetahui bagaimana step-stepnya, kamu dapat menyaksikan “Weekend Dish X Endeus TV” pada episode “Resep Beef Pepper Rice Ala Pepper Lunch Home Made Simple ” pada link YouTube di bawah ini!

Smart Viewers juga bisa, loh menambahkan varian toping lainnya sesuai dengan selera kamu. kamu bisa menambahkan porsi sayur yang lebih banyak atau mengganti-ganti toping protein lain agar lebih bervariasi.

Sangat mudah ya, Smart Viewers! Jangan lupa juga saksikan informasi terbaru lainnya seputar kuliner dan masakan ala rumahan di program “Weekend Dish” atau di social media @weekend.dish. Dapatkan juga informasi menarik lainnya hanya di seluruh social media @binustv!

Anis Sahara