Podcast Broken But Not So Broken
Podcast ini yang dikenali sebagai “Broken But Not So Broken” bertema resilience yang terkait dengan kisah orang yang menceritakan tentang bagaimana kehidupan narasumber tanpa orang tua yang lengkap seperti bagaimana mereka menjalani hidup, pengaruh orang tua yang lengkap terhadap mentalitas dari narasumber, dan perbandingan perspektif kehidupan antara orang yang memiliki orang tua lengkap dan tidak lengkap. Pada episode ini kami mengulas secara lebih mendalam mengenai cerita pengalaman pribadi, masa kecil, dan permasalahan yang dihadapi oleh narasumber. Bagaimana narasumber mengalami masa sulit dan diremehkan, merasa “berbeda” dalam pergaulan karena tidak memiliki orang tua yang lengkap, dan berbagai permasalahan lainnya yang dialami oleh para narasumber dibahas selengkapnya di dalam podcast ini. Selain itu, podcast ini juga akan membahas mengenai bagaimana pengalaman kehidupan tanpa orang tua yang lengkap tersebut mengubah sikap dan pemikiran narasumber menjadi lebih mandiri, dewasa dan dapat bersikap lebih bijak ketika menghadapi permasalahan hidup lainnya.