Ketegangan dan Suasana Mencekam sangat Terasa dalam Trailer Film “Pusaka”
Smart Viewers, Film Horor di Indonesia sepertinya tidak ada hentinya untuk menggempur bioskop-bioskop Indonesia. salah satu Rumah Produksi kenamaan, MVP Pictures juga tidak ketinggalan untuk memproduksi film horor terbarunya yang bertajuk “Pusaka.” Berkolaborasi bersama A&Z Films, film “Pusaka” yang sebelumnya telah merilis teaser poster di akun sosial media Instagram @mvppictures, kini telah merilis Official Trailer terbarunya yang ditayangkan pada kanal YouTube MVP Pictures.
Film besutan Sutradara, Rizal Mantovani ini akan tayang pada 18 Juli 2024 mendatang. Sebagai Sutradara yang telah sukses menggarap film “Kereta Berdarah,” Rizal Mantovani menjelaskan bahwa pada film “Pusaka” nantinya akan menawarkan film horor yang penuh misteri, dimana sekelompok manusia yang jika masuk kedalam tekanan terendah akan memperlihatkan sifat aslinya. Ia juga menuturkan bahwa, film ini akan lebih seram dan sadis yang penuh dengan ketegangan dari pemecahan misterinya.
Trailer yang berdurasi 1 menit 35 detik menampilkan rumah tua yang akan dipugar menjadi sebuah museum. Rumah yang ditinggali oleh seorang kolektor bernama Risang Wisangko ini terdapat banyak arca, prastasti, dan senjata yang telah berusia sangat tua. Selanjutnya, sekelompok peneliti yang ingin melakukan survey selama tiga hari mendapatkan malapetaka. Tangan dari salah satu orang tersebut terluka oleh keris terkutuk. Iapun mengalami kerasukan dan ingin membunuh semua orang yang ada di rumah tua itu.
Selain melibatkan Rizal Mantovani sebagai sang sutradara, Film “Pusaka” juga melibatkan banyak aktor dan aktris ternama di Indonesia, diantaranya Slamet Rahardjo yang berperan sebagai Risang Wisangko, Bukie B Mansyur sebagai Randi Wisangko, Shofia Shireen sebagai Bian Wisangko, Joseph Kara sebagai Prof Dirga, Coki Anwar sebagai Darmo, dan masih banyak lagi deretan aktor serta aktris lainnya.
Jangan lupa 18 Juli 2024 kamu dapat menyaksikan ketegangan film “Pusaka” di bioskop-bioskop kesayanganmu. Jika kamu penasaran seberapa mencekam film “Pusaka” dan bagaimana keseruan proses shootingnya, kamu juga dapat menyaksikan Movie Freak episode “Bahas Film “Pusaka” with Bukie Basudewa (Bang Tohar AGAK LAEN)” pada link di bawah ini ya, Smart Viewers! Jangan lupa, bagikan keseruan kamu menonton film “Pusaka” di kolom komentar!