“Indonesian Civil and Environmental festival (ICEF) 2015”
Di era modern, pembangunan merupakan aspek yang perkembangannya cukup pesat. Pembangunan bagi suatu kawasan dinilai penting karena berhubungan erat dengan kegiatan perekonomian, yaitu pembangunan merupakan aspek pendukung jalannya roda perekonomian. Namun, seiring berkembangnya zaman, mereka yang berkecimpung di dunia pembangunan mulai mengabaikan aspek pembangunan yang hijau dan berkelanjutan terhadap sumberdaya yang mereka gunakan. Sehingga kegiatan pembangunan dapat menimbulkan permasalahan permasalahan lain untuk masa yang akan datang. permasalahan yang mungkin dapat ditimbulkan dari pembangunan yang tidak memerhatikan aspek hijau dan keberlanjutan misalnya terjadi kerusakan terhadap lingkungan di sekitar kegiatan pembangunan dan habisnya sumberdaya alam yang tersedia dalam waktu yang cepat.
Oleh karena itu, perlu dilakukan upaya oleh pemerintah maupun pelaku pembangunan untuk dapat melaksanakan kegiatan pembangunan yang hijau dan berkelanjutan, yaitu kegiatan pembangunann dapat terlaksana tanpa harus mengorbankan sumberdaya alam yang tersedia dan memikirkan aspek dampak lingkungan yang ditimbulkan oleh pembangunan itu sendiri. Beberapa prinsip yang dapat digunakan untuk pembangunan yang hijau dan berkelanjutan yaitu saving land, saving material, dan saving energy. Ketiga konsep tersebut berkaitan dengan konsep Eco-Village, sehingga konsep Eco-Village dapat diterapkan untuk pembangunan hijau dan berkelanjutan.
Konsep Eco-Village dinilai tepat menjadi sistem yang dapat memperbaiki kondisi lingkungan di kawasan sekitar kegiatan pembangunan dan mewujudkan pembangunan yang ramah lingkungan. Oleh karena itu, Himpunan Mahasiswa Teknik Sipil dan Lingkungan IPB mengadakan kegiatan yang sesuai dengan bidang teknik sipil dan lingkungan demi terciptanya visi Indonesia, yaitu pembangunan berkelanjutan. Kegiatan ini bernama “Indonesian Civil and Environmental festival (ICEF) 2015” yang nantinya diharapkan akan muncul ide-ide yang dapat mendukung pembangunan Indonesia ke arah yang lebih baik.